Pages

PESTA DEMOKRASI DI KAB HSS

Rabu, 09 April 2014
Hari ini 9 April 2014 Pesta demokrasi dilaksanakan serentak di seluruh Indonesia."Pesta demokrasi yang sering diperbincangkan oleh masyarakat kita akhir-akhir ini adalah yang disebut sebagai pemilihan umum (pemilu)", yaitu suatu proses di mana para pemilih memilih orang-orang untuk mengisi jabatan-jabatan politik tertentu. Semoga betul-betul demokrasi dan negeri ini mendapat pimpinan yang benar-benar amanah, pimpinan yang membawa negeri ini lebih baik lagi. 
Di Kab Hulu Sungai Selatan warga dan panitia pemilihan suara antusias menyambut Pesta Demokrasi ini. Obrolan seputar pemilu sering diperbincangkan di lapisan masyarakat dan seiring perkembangan Teknologi obrolan seputar pemilu diperbincangkan di sosial media. Satu hari sebelum acara mereka sudah mempersiapkan tempat pemungutan suara (TPS), warga dan panitia bergotong royong membuat TPS dari siang hari sampai malam hari dan diteruskan berjaga malam oleh panitia serta warga yang lain ikut berjaga, kata mereka sambil bergadang siapa tau dapat serangan fajar waktu tengah malam hehe sambil bercanda. Bahkan ada beberapa desa yang membuat TPS sangat bagus sekali seperti suasana acara pernikahan, mulai dari tenda, meja kursi, sound sistem, serta alat pendukung lainnya semua tertata rapi dengan dekorasi yang indah. Luar biasa partisipasi dan semangat masyarakat menyambut Pesta Demokrasi ini. Harapan masyarakat bagi orang-orang yang terpilih mengisi jabatan-jabatan politik agar betul-betul dapat bertugas dan membawa negeri ini lebih baik lagi.
Saat Pesta Demokrasi digelar dari pagi sampai siang waktunya pencoblosan. Layaknya sebuah pesta dan luapan kegembiraan di raut wajah masyarakat. Dengan pakaian serba rapi mereka berdatangan ke TPS untuk mencoblos hak pilihnya masing-masing. Walaupun tidak dapat makan dan minum layaknya sebuah pesta, masyarakat rela antri menunggu panggilan terdengar dari panitia. Sungguh luar biasa semangatnya, apakah orang-orang yang terpilih nanti bisa membalas satu per satu kepada masyarakatnya ?
Sekarang sudah kami laksanakan tugas kami untuk memilih tinggal yang dipilih melaksanakan tugas dan kewajiban nya untuk membawa negeri ini lebih baik lagi.

0 komentar:

Posting Komentar